Search for collections on Repository STIA Tabalong

PENGARUH PROMOSI SOSIAL MEDIA INSTAGRAM TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI PANGERAN STUDIO TABALONG

Noviyanti, Fadillah. (220632111084) and Pembimbing, Taufik Rahman (2024) PENGARUH PROMOSI SOSIAL MEDIA INSTAGRAM TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI PANGERAN STUDIO TABALONG. Other thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU ADMINISTRASI TABALONG.

[thumbnail of Skripsi Fadillah Noviyanti .pdf]
Preview
Text
Skripsi Fadillah Noviyanti .pdf

Download (866kB) | Preview

Abstract

RINGKASAN
Fadillah Noviyanti, NIM. 220632111084, Program Strata 1 Ilmu Administrasi
Niaga Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong, 2024. Pengaruh Promosi Sosial
Media Instagram Terhadap Minat Beli Konsumen Di Pangeran Studio Tabalong.
Dosen Pembimbing Taufik Rahman, S.A.B., M.A.B.
Dalam penelitian ini diangkat tema tentang minat beli konsumen terhadap
Pangeran Studio, hal ini karena kegiatan promosi di media sosial instagram dalam
menarik minat beli terdapat beberapa kendala yang di hadapi. Seperti kurangnya
kepercayaan konsumen terhadap kualitas jasa, meningkatnya persaingan promosi
dalam meningkatkan minat bel, dan kesetiaan konsumen..
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh Promosi media
sosial Instagram terhadap minat beli; 2) Besarnya pengaruh promosi media sosial
Instagram terhadap minat beli konsumen di Pangeran Studio.
Teknik Sampel yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan dalam empat
tahap; (1) Menggunakan media sosial Instagram secara aktif kurang lebih 2 tahun;
(2) Mengetahui ataupun pernah berfoto di Pangeran studio. Jumlah populasi 100
responden untuk mewakili populasi, yang dijadikan sampel sebanyak 50 responden.
Kuesioner merupakan instrument utama untuk mengumpulkan data, wawancara,
dan observasi dan data sekunder Statistik deskriptif dan Menggunakan pengujian
koefisien determinasi untuk nelihat besarnya pengaruh dengan bantuan aplikasi
SPSS, serta uji t untuk pengujian hipotesis penelitian.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) 1. Hasil dari penelitian Variabel
Promosi media sosial berpengaruh terhadap minat beli di Pangeran Studio. Dengan
kata lain bahwa semakin tinggi tingkat Promosi yang diberikan dilakukan oleh
Pangeran Studio di Instagram, maka akan semakin meningkatkan Minat Beli
Konsumen. (2) Besar pengaruh promosi media sosial Instagram terhadap minat beli
di pangeran studio sebesar 0,188 atau 18,8% dan sisanya dipengaruhi ole variabel
lain yang tidak di teliti.
Kata kunci: Promosi,, Media Sosial, Instagram,Minat Beli

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Promosi,, Media Sosial, Instagram,Minat Beli
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: Mrs Eka
Date Deposited: 11 Dec 2024 06:18
Last Modified: 11 Dec 2024 06:18
URI: https://repository.stiatabalong.ac.id/id/eprint/92

Actions (login required)

View Item
View Item